Superteam
Posted on 24. Oct, 2008 by maz in Bisnis, Trik, Uncategorized
Masih ingat dengan kegagalan AC Milan musim lalu? Tim Italia bermateri para pemain kelas dunia ini ternyata gagal berprestasi bahkan gagal masuk Liga Champion musim ini.
Sekumpulan individu, dengan kemampuan tinggi pada masing-masing personilnya, belum tentu menghasilkan kinerja yang tinggi. Untuk menghasilkan kinerja yang tinggi, individu-individu tersebut harus mampu bekerja sama sebagai sebuah tim kerja dengan baik.
Seperti sebuah tim dalam sepakbola, tim kerja dalam sebuah bisnis pun harus mampu memainkan peran masing-masing dan bekerjasama secara harmonis agar dapat menjadi sebuah SUPERTEAM. Menurut saya ada lima hal yang harus diperhatikan untuk membangun SUPERTEAM:
Tujuan Yang Sama
Sebagai sebuah tim, seluruh sumber daya yang dimiliki harus diarahkan ke satu tujuan yang sama. Untuk itu, penetapan tujuan dan target-target bersama harus dilakukan sejak awal.
Pembagian Peran Yang Jelas
Untuk memenangkan pertandingan, sebuah tim sepakbola membagi peran sebagai penjaga gawang, pemain bertahan, gelandang, dan penyerang. Begitu pun tim dalam bisnis, pembagian peran dan tanggung jawab harus dilakukan secara jelas.
Kepemimpinan Yang Kuat
Seorang pemimpin memainkan peran yang penting dalam sebuah tim. Selain menjaga tim tetap pada tujuan, juga menjaga motivasi dan ritme kerja sebuah tim.
Kreatifitas Yang Tinggi
Ini yang paling saya sukai, bekerja dalam sebuah tim bukan berarti melarang kreatifitas. Saya yakin ruang yang cukup untuk terus kreatif akan membuat perbedaan besar dalam hasil.
Komunikasi Yang Efektif
Lalu lintas informasi antar anggota tim harus berjalan secara cepat dan tidak terhambat birokrasi. Sehingga pengambilan keputusan atas berbagai masalah yang terjadi dapat dilakukan secara cepat pula.